6. Boruto Memiliki Sifat Shinobi Hebat
Saat Shino melatih para murid Akademi untuk bekerja secara tim yang terdiri dari tiga orang, tujuan mereka adalah melewati berbagai rintangan dengan batas waktu yang telah ditentukan. Pada saat itu, setiap tim berlomba-lomba untuk mencapai garis finis secepat mungkin.
Namun, tim Boruto gagal mencapai garis finis karena kehabisan waktu. Meskipun Boruto bisa saja tiba di garis finis lebih dahulu berkat kecepatannya, ia lebih memilih untuk membantu rekan setimnya, Denki, yang kesulitan menaiki dinding rintangan. Bersama Mitsuki, Boruto membantu Denki hingga berhasil melewati rintangan tersebut.
Setelah pelatihan selesai, Shino memberi tahu semua murid bahwa seluruh tim dianggap gagal. Meskipun banyak tim yang berhasil mencapai garis finis sebelum waktu habis, mereka tetap dinyatakan gagal karena tidak tiba di garis finis secara utuh sebagai tim yang terdiri dari tiga orang.
Dari kejadian ini, terlihat bahwa Boruto sudah memiliki sifat seorang shinobi hebat. Sifat ini sejalan dengan ajaran Obito Uchiha kepada Kakashi, yang terinspirasi dari cerita ayah Kakashi, yaitu Sakumo Hatake: “Seorang shinobi yang mengabaikan misi memang sampah, tetapi shinobi yang mengabaikan temannya lebih buruk dari sampah.” – Obito Uchiha
Ajaran untuk mengedepankan teman di atas misi ini diteruskan oleh Kakashi kepada Tim 7, yaitu Naruto, Sasuke, dan Sakura. Kemudian, nilai ini juga diajarkan kepada generasi penerusnya, termasuk Uzumaki Boruto dan kawan-kawan.