1. Sejarah Klan Ninja & Pengkhianatan

Sebuah adegan menunjukkan pidato dari pimpinan klan. Pimpinan klan menyampaikan bahwa ilmu bela diri mereka tidak boleh dibagikan ke luar klan atau ke pihak asing. Ia mengingatkan bahwa misi utama mereka adalah mengabdikan segenap jiwa dan raga untuk mempertahankan kedamaian Jepang.

Namun, Master Yamaji menghabisi pimpinan klan tersebut. Ia mengambil alih organisasi untuk keluar dari pemerintahan Jepang dan membawanya bergabung ke otoritas yang lebih besar. Bagi anggota yang tidak setuju dengannya, Yamaji akan mencap mereka sebagai pengkhianat dan dihabisi.

2. Higan Disembuhkan Dokter Tua & Rencana Higan Selanjutnya

Sembari mengucapkan belasungkawa atas kematian keluarga Higan, Dokter Tua mengeluhkan sikap Higan yang selalu menemuinya saat sedang terluka parah. Higan lalu memberitahu Dokter Tua bahwa organisasi telah menemukan cara untuk menembus sistem pengubah wajah. Setelah melihat lengan hitam Higan, Dokter Tua mengetahui bahwa Higan telah menggunakan seni bela diri kesadaran super untuk mengalahkan pasukan Ninja. Ia melarang Higan melakukannya lagi karena berisiko kematian.

Bahkan, Dokter Tua terkejut menyaksikan Higan masih bisa hidup setelah mendapat luka tusukkan di punggungnya. Ia menyimpulkan Higan sedang beruntung atau ada orang yang ingin Higan tetap hidup. Higan memberitahu rencananya pada Dokter Tua bahwa ia akan memburu musuh yang telah menghabisi keluarganya. Lalu, Dokter Tua memberitahu Higan bahwa pengobatannya membutuhkan waktu 5 atau 6 hari agar bisa sembuh total. Ia lalu menyuntikkan jarum di dada Higan, dan Higan mendadak pingsan.