7. Mike Terkejut Menyaksikan Banyak Mayat Ninja Berserakan
Mike kebingungan saat Emma mendadak tak bisa dihubungi. Rasa terkejut kemudian menyelimuti Mike ketika melihat banyak mayat ninja berserakan di rumah sakit. Sementara itu, Joe menghampiri jenazah anak dan istrinya. Rasa sedih yang mendalam membuat Joe roboh dan berlutut di samping mereka.
8. Identitas Joe Logan Sebenarnya Adalah Ninja Bernama Higan
Setelah itu, Joe pergi ke rumahnya untuk mengambil persenjataan rahasia yang selama ini disembunyikannya. Sesaat, Joe bernostalgia memandangi foto keluarganya. Keluarga yang awalnya menunjukkan mereka sebagai orang bule, namun aslinya adalah orang Asia. Joe kemudian membakar rumah berisi kenangan indah hidupnya. Dengan mengenakan topeng ninjanya, dia melangkah pergi. Selanjutnya, terungkaplah bahwa nama sebenarnya dari Joe ini adalah Higan.