2. Siasat Licik Toji Fushigoro Untuk Melemahkan Gojo Satoru
Toji menggunakan uang muka sebesar 30.000 Yen yang diberikan oleh kelompok Bintang untuk mengadakan sayembara bagi para pemburu hadiah yang bisa menghabisi Riko Amanai. Rekannya merasa khawatir terhadap tindakan Toji ini, karena jika para pemburu hadiah berhasil menghabisi Riko Amanai, uang mereka akan langsung hilang.
Namun, Toji memberitahu rekannya bahwa para pemburu hadiah hanya akan melakukan tugas yang sia-sia. Hal ini dikarenakan selama Gojo Satoru berada di dekat Riko Amanai, para pemburu hadiah tidak akan mampu menghabisi Riko Amanai. Toji tahu betapa hebatnya Gojo Satoru, pemilik bakat langka Six Eyes yang hanya lahir setelah ratusan tahun, sekaligus pengguna Teknik Limitless.
Rekannya kemudian bertanya apakah Toji juga termasuk orang yang tidak bisa mengalahkan Gojo Satoru? Toji dengan santai menjawab bahwa hal tersebut masih belum diketahui. Toji meminta rekannya untuk menghentikan iklan sayembara setelah berjalan selama 47 jam, dan Toji bermaksud membuat Gojo dan Geto merasa kesulitan selama 47 jam karena serangan dari pasukan pemburu hadiah.